Tips memilih Domain versi Colongan
mulai dari membangun template dari dasar, merencanakan isi konten bahkan nama domain sudah saya terapkan di segala template dan gambar
hanya segelintir persiapan untuk domain, yaitu cek ketersediaan nama domain dan ternyata tersedia.
ya sudah itu nanti yang saya gunakan.
bahkan domain belum dimiliki, saya sudah share ke teman-teman kalau nanti web saya namanya ini.
1 jam sebelum memiliki domain, saya ketemu sebuah artikel dari sebelah yang membahas cara memilih domain yang tepat.
antara lain, domain baru yang belum pernah di daftarkan sebelumnya, jika sudah pernah di daftarkan maka disuruh cek backlink, pagerank atau daftar blaklist domain
katanya siapa tau jika domain bekas itu domain kotor, bekas situs esek-esek judi atau bekas di makan virus
nah dari itu saya mulai terpengaruh karena memang saya tidak tahu menahu dunia domain, namun saya coba cek di situs cek domain online, dan alhasil www.colongan.com ternyata domain yang pernah diaktifkan dan bahkan sudah dihapus.
saya mulai berfikir, apa bekas domain kotor, apa di block google, apa bla bla bla
saya mulai cari referensi tentang domain yang pernah didaftarkan, dan salah satu cara mengetahui domain itu diblokir google atau tidak yaitu dengan cara mencari di google menggunakan kata kunci site:nama domain tersebut
saya pun ikut mencoba, memasukkan kata kunci dipencarian google memakai nama calon domain saya itu
site:colongan.com
dan ternyata apa hasil pencarian tersebut, nihil... zero... bersih tidak ada apa-apa
saya bingung, sesuai referensi yang saya baca, itu menandakan bermasalah,
template sudah jadi 90% menggunakan bahan nama domain itu. bahkan sudah banyak persiapan.
apa harus saya urungkan ?
apa harus cari nama domain lain ?
karena bagi saya memilih nama domain itu sangatlah harus tepat dan gampang ditulis, saya tetap pada www.colongan.com
tidak mungkin saya menambahkan tanda baca lain, misalnya www.colong-an.com atau apalah, justru itu point tambahan untuk menyulitkan orang mengingat website kita. apalagi untuk web baru yang masih butuh kampanye.
saya bersi kukuh dan akhirnya jadi juga domain ini saya miliki, biarpun diblokir google bagi saya masa bodoh
kalau nanti emang domain ini diblokir google, tak apalah nanti buat redirect aja.
ternyata cara cek dengan site:nama domain tidak sepenuhnya benar, mungkin juga tidak sepenuhnya salah
setelah domain saya pasang di blogger, saya integrasikan dengan google analistyc dan google webmaster, barulah mulai satu persatu halaman saya masuk ke index google
saya tidak melakukan cara kusus apapun. karena intinya google itu melihat mana website yang mempunyai nilai rating dan mana yang tidak cuma copy paste
intinya, apapun nama domain kamu... sebuah website ditentukan oleh isi konten dan struktur yang tepat.
jangan suka copy paste mentahan, jangan suka memasang template gratisan
kita tahu sendiri, yang gratis belum tentu tidak ada bagusnya. tapi kebanyakan murahan. salam gratisan !
jika ada yang kurang jelas maupun bla bla bla... silahkan coret-coret di kolom komentar.
mungkin juga kamu tertarik untuk membaca ini :
Terima kasih, salam Colongan !
Bantu kami lebih baik lagi.
Apa Reaksi anda tentang colongan :
"Tips memilih Domain versi Colongan" ?
Posting Komentar
Komentar yang melukai perasaan beresiko dihapus Coy... !